Kenapa Garut Disebut Kota Swiss van Java? Ternyata Ini Asal-usulnya!
Swiss Van Java menjadi julukan Garut karena memiliki pemandangan yang indah layaknya negara Swiss.
Garut merupakan salah satu daerah di Jawa Barat yang banyak dikunjungi oleh wisatawan baik lokal, sampai internasional. Karena memiliki pemandangan alam yang luar biasa mulai dari pegunungan, pantai, air terjun, situ, atau wisata edukasi lainnya.
Julukan sebagai Kota Dodol mungkin tak asing di dengar karena produksi makanan khas tersebut lahir di Kota Garut. Begitu pun dengan julukan Swiss Van Java karena dikelilingi gunung-gunung seperti Papandayan, Cikuray, dan Guntur, menawarkan pemandangan hijau dan udara sejuk, mengingatkan pada Swiss.
Baca juga: Sunan Rumenggong Garut, Diduga sebagai Prabu Siliwangi dan Kakek dari Raden Fatah
Asal Usul Garut Julukan Swiss Van Java
Banyak dari beberapa sumber yang mengatakan jika Julukan Swiss Van Java Garut dicetuskan oleh wisatawan Eropa Belanda pada abad ke-20. Pada masa itu, Garut menjadi destinasi peristirahatan favorit bagi pejabat dan warga Belanda karena keindahan alamnya yang mirip dengan Swiss (Pegunungan Alpen).
Seperti seorang Fotografer Belanda Thilly Weissenborn, dan Chaplin yang pernah singgah ke Garut. Namun bukan dari keduanya penccetus Swiss Van Java untuk Garut dilahirkan.
Dilansir dari ayobandung, kutipan buku All Around Bandung karya Gottfried Roelcke dan Garry Crabb, dalam buku tersebut, keduanya mengutip sebuah panduan wisata tahun 1917, yang sudah menyebut Garut sebagai Switzerland van Java. Itu artinya, Garut ternyata sudah ada sejak tahun 1917, sebelum Charlie Chaplin berkunjung ke Jawa.
Hal ini diperkuat oleh penelitian akademis yang menyebut peran organisasi pariwisata kolonial bernama Vereeniging Toeristen Verkeer (VTV) yang berbasis di Batavia. VTV beranggotakan pengusaha Eropa dan bertugas mempromosikan pariwisata dengan membuat brosur, kartu pos, dan buku panduan.
Untuk menarik wisatawan Eropa, mereka menggunakan cara sederhana menyamakan kota-kota di Hindia Belanda dengan kota wisata terkenal di Eropa agar terdengar akrab.
Baca juga: Garut Tempo Dulu dalam Arsip Belanda yang Ungkap Sejarah Wisata
Karena kondisi alam Garut yang dikelilingi pegunungan, berhawa sejuk, dan memiliki vila-vila kolonial, kota ini dipromosikan sebagai “Swiss van Java”. Julukan ini efektif karena membuat orang Eropa membayangkan suasana seperti Swiss, tetapi dengan nuansa tropis.
VTV merancanag strategi marketingnya sejak tahun 1917. Mereka yang pertama kali menempelkan label Swiss van Java pada Garut, sama seperti mereka menempelkan label Parijs van Java pada Bandung. Namun, awal cerita dari berkunjungnya Chaplin atau Thilly menjadi cerita semakin dikenalnya Garut sebagai Swiss Van Java.
0 Komentar
Anda belum bisa berkomentar, Harap masuk terlebih dahulu.